Wednesday, April 4, 2012

Mengatasi Asam Urat

Seseorang yang mengalami sakit asam urat bisa dipastikan positif tidaknya hanya melalui labiratorium. Jadi, sebaiknya bagi yang merasa memiliki gejala yang diduga asam urat, segera ke Lab untuk diperiksa.

Bilamana ternyata adalah positif hasilnya, segeralah berkonsultasi dengan dokter ahli penyakit untuk memastikannya lebih lanjut, dan untuk sementara, patuhilah mengkonsumsi obat dokter untuk mengatasainya.

Setelah keadaan pulih (asam urat normal), kadar asam urat bisa dipertahankan denmgan minum rebusan daun salam secara teratur.
Buatlah rebusan dari 2-3 lembar daun salam ditambah dengan air kurang lebih 400 ml dan rebus hingga mendidih. Setelah mendidih, kecilkan api dan lanjutkan pemasan selama 10 menit lagi.
Setelah itu, saring dan dapat langsung diminum sebanyak 300 ml kurang lebih.

Hindari makanan yang menjadi sumber unsur purin seperti:
Daging.
Ikan
Kacang-kacangan.

Ingat, hanya kepatuhan yang dapat membantu pengendalian kadar asam urat dalam darah.

Tips Mencegah Masuk Angin

Menerapkan pola hidup sehat adalah saran terampuh yang bisa diberikan oleh ahli medis manapun. Berkaitan dengan masuk angin, juga disarankan untuk menerapkan pola hidup sehat.

Tips unutk mencegah masuk angin adalah:

1. Makan makanan sehat.
Banyak mengkonsumsi sayur dan buah serta rendah lemak.

2. Olahraga teratur.
Misal saja jalan cepat selama 30 menit dengan ritme yang tetap.
Gunanya adalah untuk menguatkan pembuluh darah dan otot jantung.
Setidaknya olahraga ini dilakukan 5 kali dalam seminggu.

3. Pikiran tenang dan tidak stres.

Untuk menghindari supaya tidak masuk angin atau perut kembung, hindarilah makanan yang berserat tinggi dan makanan yang dapat menyebabklan kerusakan atau erosi lambung.

Hindari pula makanan yang terlalu pedas, asam, minuman beralkohol, soda, kopi dan susu.
Yang terpenting adalah lakukan pola makan teratur dan pikiran tenang.

Monday, April 2, 2012

Manfaat garam selain sebagai bumbu dapur

Garam untuk memasak agar rasanya tidak hambar.
Selain sebagai bumbu dapur, garam dpt jg memiliki manfaat lain.

Garam atau uyah dalam bahasa jawa bisa memperingan pekerjaan manusia. Garam yang dimaksud di sini adalah uyah grasak.

Manfaat garam.
1. Merebus lebih cepat.
Menaikkan lbh cepat temperatur air.

2. Menguji kesegaran telur.
Telur yg bagus akan tenggelam dalam air garam.

3. Bekas irisan buah tidak coklat.
Apel misalnya.
Kupas kulit buahnya dan rendam sebentar buah yg sdh dikupas di air garam.

4. Putih telur kocok makin mengembang.
Tambahkan garam sedikit ketika mengocok telur.

5. Mengawetkan makanan.
Misal telur asin.

6. Menghilangkan aroma tak sedap.
Tangan bekas pegang bawang atau ikan, cucilah tangan Anda dengan air garam.

7. Mempermudah pengupasan.
Misal mengupas kulit kacang yg keras, rendam dulu kacangnya di air garam.

8. Memperpanjang umur keju.
Bungkus kain yang sudah dibasahi garam kejunya itu.

9. Mempermudah membersihkan kerak alat masak.
Taburi garam keraknya.

10. Mengusir semut.
Cukup taburi garam di area yg bnyk semutnya.

11. Membersihkan teko kopi.
Masukkan garam dan es batu ke teko lalu bilas.

12. Membersihkan Noda.
Misal meja yang ketumpahan makanan. Cukup air garam seka dg lap.

13. Membersihkan minyak.

14. Membersihkan noda di cangkir.

15. Mencerahkan warna.
Misal karbet kotor.

16. Membersihkan wastafel.
Garam dan air panas.

17. Membersihkan karat.
Garam dan campuran jus lemon.

18. Menghapus noda keringat pada pakaian.
Misal kerah baju.

19. Menghilangkan noda darah.

20. Membuat adonan makin liat dan indah.

21. Menghilangkan bau kulkas.
Garam, air dan baking soda. Bungkus dg kain masukkan ke kulkas.

22. Membersihkan kuningan atau tembaga.
Garam, tebung dan cuka.

23. Mempertajam warna baju.
Agar warna tak cepat pudar.
Rendam dalam air garam dan cuka lalu bilas.

24. Memadamkan api.
Garam menyerap panas dan mengubahnya jadi oksigen.

25. Bunga yg barusan dipotong akan tahan lama segarnya.
Masukkan sedikit garam di air vas bunga.

26. Menutup dinding yg lubang.
Tambal dg garam, tepung maizena dan sedikit air.

27. Membunuh parasit daun tanaman.
Semprotkan ke daun tanaman tambahi sedikit air sabun cuci piring.

Sunday, April 1, 2012

Khasiat dari warna buah

Buah warnanya beragam. Semua ada khasiatnya bila dilihat dari warna buahnya.

Berikut khasiat warna buah.
1. Merah.
Mengandung lycopane sebagai anti oksidan kanker.
Semangkat, tomat dan jambu biji.

2. Orange.
Mengandung betakaroten yang mampu meningkatkan kesehatan mata dan kulit serta mengurangi resiko terkena kanker jenis tertentu.
Mangga, apricot, wortel, ubi warna orange.

3. Orange dan kuning.
Mengandung betacryptoxanthin, sejenis antioksidan.
Fungsi melindungi sel tubuh dari kerusakan.
Pepaya, jeruk, nanas.

4. Kuning atau hijau.
Mengandung lutein dan zeaxanthin.
Melindungi mata dan mencegah katarak.
Alpukat, timun dan kulitnya, buah kiwi.

Manfaat salju bagi kesehatan

Salju juga ada manfaatnya.
Berikut manfaat salju bagi kesehatan.

1. Mengurangi stres dan kelelahan.
2. Menghilangkan kelembaban berlebih pada paru-paru.
3. Mengencangkan dan menghaluskan kulit.
4. Memperkuat sistem kekebalan tubuh.
5. Mengaktifkan sirkulasi darah yang kurang berfungsi dengan baik.

Aneka manfaat vitamin untuk kecantikan

Vitamin memang bnyk macamnya.
Manfaatnya pun juga berbeda-beda.

Berikut ini manfaat vitamin bagi kecantikan.

Vitamin A.
1. Memperkuat jaringan pelindung kulit dan mencegah timbulnya jerawat.
2. Mengurangi produksi minyak.
3. Memelihara dan memperbaiki jaringan.
4. Anti oksidan.
Memerangi radikal bebas dan racun dari tubuh.

Vitamin B Complex.
1. Memelihara warna kulit yang sehat.
2. Memerangi jerawat.
3. Meningkatkan sirkulasi dan metabolisme.

Vitamin C.
1. Sbg anti oksidan, menyembuhkan luka.
2. Menstabilkan kolagen.
3. Mengurangi keriput.
4. Meningkatkan kekebalan tubuh.
5. Merawat kulit.

Vitamin E.
1. Anti oksidan yang memiliki efek anti imflammatory pada kulit.
2. Meningkatkan kelembaban, kelembutan dan kehalusan kulit.
3. Melindungi kulit dari efek sinar matahari.

Friday, March 30, 2012

Nama latin buah kepel

Kepel adalah nama pohon dan buah yang memiliki nama ilmiah Stelechocarpus burahol.
Tumbuhan ini telah menjadi kegemaran bagi putri keraton Jawa sejak dulu.
Kini pohon ini termasuk tanaman langka di Indonesia.

10 manfaat cabai buat kesehatan

Cabai atau cabe memiliki manfaat sebagai berikut.

1. Membuat darah berputar lebih cepat hingga mampu meningkatkan metabolisme.

2. Mencegah perut kembung.

3. Sebagai antibiotik.

4. Meningkatkan metabolisme pada kepala.

5. Melancarkan BAB.

6. Mengurangi resiko kanker.

7. Obat pereda pilek.

8. Menghambat pertumbuhan jamur pada kulit.

9. Meningkatkan nafsu makan.

10. Meredakan demam yang tinggi.

Cara mudah membersihkan kerang

Kering bersih lezat dan nikmat.
Lalu gimana cara membersihkan kerang yang mudah.

Berikut caranya.
1. Telitilah dan bersihkan kotoran kerang dengan menambahkan garam agar kotoran cepat lepas.

2. Cuci bersih dengan air bersih setelah langkah 1.

3. Bilas dengan air dingin.

4. Remaslah kembali kerangnya 2 atau 3 kali sebelum dimasak.

Garam ini berfungsi untuk mematikan racun atau bakteri yang menempel di kerang.

5 makanan yang banyak serat

Serat sangat baik untuk kesehatan.

Berikut makanan yang lebih banyak serat.
1. Jagung.
2. Kacang merah.
3. Alpukat.
4. Pasta gandum.
5. Beras merah.

Kegunaan santan

Santan berguna untuk memberikan rasa gurih dalam berbagai olahan masakan atau jajanan.

Dalam santan itu mengandung minyak yang bisa bermanfaat juga sebagai bahan pengawet alami dalam berbagai makanan.

Cara aman memotong kuku bayi

Sebelum memotong kuku bayi persiapkan berikut ini.

1. Pilih gunting kuku khusus bayi yaitu nail clippers atau nail scissors.

2. Selepas mandi adalah waktu yang tepat untuk memotong kuku bayi.

3. Cari lokasi dengan penerangan cukup.

4. Buang jauh-jauh rasa khawatir dan takut.

Saat menggunting kuku.
1. Buka kepalan tangan bayi.
Letakkan ibu jari diluar telapak si bayi.

2. Bersihkan jari dan kuku dg cotton buds.

3. Guntinglah kuku bayi satu persatu.
Tekan sedikit bagian bawah jari yang akan dipotong kukunya agar kulit tidak ikut terpotong.

4. Sisakan sedikit kuku jangan terlalu dalam memotongnya.

5. Lakukan dengan rasa gembira.
Jangan terpaksa.

Tips setelah menggunting kuku.
1. Perhalus kuku yang baru dipotong.
2. Bersihkan kembali.

Bolehkah ibu menyusui berolahraga

Jawabnya boleh asalkan sebagai berikut ini.

1. Jangan berlebihan. 2. Lakukan olahraga sesuai kemampuan.
3. Dilakukan dg tujuang agar sehat bukan untuk menguruskan badan.
4. Tetap makan dan minum untuk menjaga kualitas ASI.
5. Iringi dengan rasa senang bukan karena alasan stres.

Perlengkapan bayi yang bisa disewa

Jamannya jaman modern. Semuanya bisa disewa dengan mudah.

Berikut perlengkapan bayi yang bisa disewa.

1. Boks bayi.
2. Stroller.
3. Alat gendongan.
4. High chair.
5. Pompa ASI.

Manfaat lotus birth

Ada beberapa manfaat dari lotus birth, dimana tali pusat akan mengering dan putus dengan sendirinya.

1. Mengurangi resiko kerusakan organ dalam bayi prematur.

2. Mengurangi resiko anemia pada bayi.

3. Meminimalisir sindrom gangguan pernafasan pada bayi.

4. Mengurangi kemungkinan terjadinya kerusakan otak.
Autisme, skizofrenia, retardasi mental dan cerebral palsy.

5. Meminimalisir kebutuhan tranfusi darah bagi bayi prematur.

6. Fungsi ginjal dan kandung kemih meningkat.

Apa itu lotus birth

Lotus birth merupakan salah satu metode alternatif melahirkan bagi ibu hamil.

Metode ini membiarkan tali pusat menempel pada umbilikus bayi dan plasenta.
Artinya adalah untuk menghindari tindakan mengikat dan memotong tali pusat.

Tali pusat akan mengering dan lepas dengan sendirinya dalam beberapa hari.

Cara mencegah serangan Tomcat

Tomcat si hewan kecil namun racunnya yang bernama dermatitis paederus bisa menyebabkan gangguan kulit.

Berikut cara menghindari dan mencegah serangan tomcat.

1. Hindarilah tidur di teras rumah.

2. Pasang kawat nyamuk di jendela.

3. Tiuplah tomcat bila hinggap di kulit.

Penyebab terbentuknya keloid

Ada banyak faktor yang jadi penyebab terbentuknya keloid.

1. Trauma.
2. Umur.
3. Jenis kelamin.
4. Genetik.
5. Endokrin.
6. Benda asing.
7. Infeksi.
8. Lokasi dan regangan kulit.

Arti keloid

Tahukah keloid itu apa.
Keloid adalah pertumbuhan yang tak lazim dari jaringan fibrosa.

Biasanya muncul di kulit setelah terjadi trauma dan sebagainya.

3 faktor utama penyebab ketombe

Pada dasarnya ada 3 faktor penyebab utama rambut berketombe.

1. Sekresi kelenjar sebasea.

2. Peranan mikroflora jamur.

3. Sensitivitas penderita.

10 cara mencegah rambut berketombe

Ketombe bisa dicegah dengan cara berikut ini.

1. Menjaga higienis rambut dengan cara membersihkan secara teratur.

2. Diet makanan berlemak.

3. Hindari makanan pedas.

4. Hindari minuman keras.

5. Hindari minum kopi.

6. Hindari makanan kalori tinggi.

7. Istirahat yang cukup.

8. Tidak merokok.

9. Tidak minum minuman yang beralkohol.

10. Bekerja secukupnya.

Cara menghindari penyebab rambut stres

Berikut ini yang harus dihindari agar rambut tidak stres.

Jangan:
1. Sering ganti sampo.

2. Sering pakai produk hair styling.

3. Sering pakai blow dry.

Khasiat nanas bagi kulit

Nanas bisa dimanfaatkan untuk merawat kecantikan buat wanita.

1. Mengurangi garis senyum.

2. Meminimalkan keriput.

3. Meminimalkan flek hitam pada wajah.

4. Mencerahkan kulit.

5. Menghaluskan kulit.

6. Menghilangkan bekas jerawat.

Yang mempengaruhi bentuk payudara

Ukuran payudara pada wanita bervariasi tergantung dari hal-hal berikut ini.

1. Faktor genetik atau keturunan.

2. Usia.

3. Menstruasi.

4. Kehamilan.

5. Pola makan.

6. Peningkatan berat badan.

7. Penurunan berat badan.

8. Karena penyakit.

Makanan bergas terlarang untuk

Makanan yang banyak gasnya dilarang dikonsumsi untuk orang yang berikut ini.

1. Sakit maag.
Bisa memperparah bila mengkonsumsi.

2. Orang lanjut usia.
Metabolismenya turun sebabnya.

3. Ibu hamil.
Bisa mengakibatkan rahim berkontraksi hingga terjadi keguguran.

Makanan penyebab perut kembung

Berikut makanan yang bisa meningkatkan gas dalam lambung.

1. Karbohidrat berserat tinggi.
Seperti ubi, jagung, gandum, singkong, ketan.

2. Karbohidrat yang mengandung gula.
Glukosa, fruktosa, sukrosa dan laktosa, sarbitol.

Sarbitol: Permen, permen karet, minuman soda, sirup.

Fruktosa: Yoghurt, kue, salad, sereal.

Laktosa: Susu, keju, mentega, es krim, yoghurt, salad, roti susu, biskuit.

3. Sayuran yang mengandung gas.
Golongan kol.
Bunga kol, brokoli, sawi, buah pir, bawang merah, kacan polong.

4. Minuman beralkohol.
Bir, tape ketan, tape singkong.
Durian, nangka, mangga, anggur, nanas, pisang ambon.

Cara merawat rambut rontok dan stres

Rambut stres serta rontok harus segera diatasi agar tidak makin parah.

1. Cuci rambut pertama.

2. Pemaskeran.
Dengan masker detoks pada kulit kepala secara merata disertai pijatan ringan.

3. Cuci rambut kedua.
Setelah pemaskeran biarkan 15 menit kemudian cuci lagi.

4. Pemberian vitamin.
Yang berbahan anti hair loss.

5. Steam.
Olesi vitamin dg alat steam sekitar 15 menit.

6. Pembilasan.

7. Pemberian serum.
Serum mineral pada kulit kepala dan batang rambut.

8. Pengeringan.
Dg hair dryer.
3.

Tanda rambut stres

Tanda-tanda atau ciri-ciri rambut stres adalah sebagai berikut.

1. Kulit kepala sering gatal.

2. Berketombe.

3. Rambuk rusak.
Pecah dibagian ujungnya.
Tampak kusut dan kering.

Otot yang perlu digerakkan untuk menurunkan nafsu makan

Berikut ini gerakan badan yang bisa mengurangi nafsu makan.

1. Otot paha depan dan betis.

2. Otot paha belakang dan betis.

3. Otot paha depan.

4. Otot pinggang.

5. Otot bahu dan punggung.

6. Otot bahu.

Makananan agar rambut tetap berkilau

Sering terkena sinar matahari bisa membuat rambut jadi kering, rapuh dan kusam.

Berikut makanan yang bisa mengembalikan kemilau rambutmu.

1. Sayuran bervitamin A.
Brokoli, selada, wortel dan paprika merah.

2. Produk rendah lemak.
Susu, yoghurt dan keju lemak rendah.

3. Kedelai.

4. Kangkung.
Juga bisa menjaga kesehatan gigi, tulang dan jaringan tubuh seperti kulit.

5. Tiram.
Mengurangi kerontokan rambut.

Cara cepat mengeringkan cat kuku

Ada cara mudah, cepat dan efektif untuk membuat cat kuku yang baru saja dioleskan supaya cepat kering.

1. Rendam dalam air dingin.

2. Keringkan dengan hairdryer.

3. Keringkan deng aerosol minyak goreng.

Tentu saja mengoleskan cat kuku jangan tebal-tebal, setipis mungkin tanpa mengurangi keindahannya.

Tuesday, March 27, 2012

pemberantasan lalat secara langsung

Ada 2 cara untuk memberantas lalat secara langsung. Kedua cara tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Penyakit yang ditularkan oleh lalat bisa membahayakan kesehatan manusia.


1. Secara Fisik.
Yaitu dengan cara yang mudah dan aman, akan tetapi kurang efektif apabila lalat dalam kepadatan yang tinggi.
Cara ini hanya cocok untuk digunakan dalam skala kecil saja.

Caranya adalah dengan:
  • Memasang perangkap lalat atau Fly Trap di luar rumah.
  • Memasang kertas lengket atau sticky tapes yang banyak tersedia di pasaran.
  • Perangkap elektronik.
  • Pemasangan kasa atau plastik pada lubang ventilasi dan sebagainya.

2. Secara kimiawi.
Pemberantasan lalat dengan insektisida harus dilakukan hanya pada periode yang singkat saja bila memang sangat diperlukan.
Hal tersbut dilakukan agar lalat tidak menjadi kebal atau resistan.

Sunday, March 18, 2012

Manfaat air dingin dan panas bagi tubuh

Air dingin itu memberikan manfaat dari dalam tubuh lebih banyak jika dibandingkan dari luar tubuh.

Sebaliknya,
air yang hangat dan panas baik untuk pencernaan, membersihkan sisa-sisa makanan meski agak lambat untuk menghilangkan haus.

Saturday, March 17, 2012

Minumlah Air Zam-Zam

Air zam-zam adalah merupakan air yang paling mulia, paling banyak berkahnya dan paling disukai orang. Khusus mengenai air zam-zam ini, Nabi Muhammad SAW bersabda,

"Sesungguhnya air zamzam itu adalah makanan yang dimakan."
(HR.Bukhari dan Muslim).
Para perawi selain Imam Muslim menambahkan dalam sandnya: "Dan merupakan obat yang diminum."

Dari Jabir bin Abdulah ra, Rasulullah SAW bersabda,
"Air Zamzam (manfaatnya) tergantung kepada sesuatu yang diniatkan ketika meminumnya."
(HR. Ibnu Majah).

Keunggulan Pengobatan Nabi

Menurut para alim ulama dinyatakan bahwa jiwa yang sehat dan rohani yang suci telah berhasil mengalahkan berbagai macam penyakit, baik yang menimpa diri sendiri maupun penyakit yang menimpa diri orang lain.
Itu semua merupakan kelebihan atau keutamaan yang diberikan oleh Alloh SWT terhadap orang-orang yang menyadari Kekuasaan, Kemurahan dan Keesaan Alloh SWT.

Perbandingan Pengobatan Kedokteran dan Pengobatan Nabi (Nabawi).
Perbandingan ilmu kedokteran umum dengan sistem kedokteran dan pengobatan yang diajarkan Nabi Muhammad SAW jelas jauh sekali. Pengobatan Ilahi dapat menyembuhkan segala macam penyakit yang tidak pernah dicapai oleh para guru besar ilmu Kedokteran sekalipun.

Di antara hal-hal yang tidak mungkin dijangkau oleh para ahli kedokteran adalah:
  1. Pengobatan rohaniah.
  2. Kekuatan hati.
  3. Berpegang teguh kepada petunjuk Allah SWT.
  4. Bertawakkal.
  5. Meminta perlindungan diri kepada Allah SWT.
  6. Bersedekah.
  7. Tidak terbenam dalam penyesalan.
  8. Lepas dari susah atau stres.

Sistem pengobatan di atas atau biasa disebut dengan ruqyah telah dipakai oelh banyak bangsa dan hasil yang mereka peroleh adalah kesembuhan yang sempurna, dimana hal ini tidak pernah didapati dalam kamus kedokteran umum.

Sistem pengobatan nabawi telah mampu menyembuhkan penyakit-penyakit yang tidak sanggup disembuhkan secara pengobatan fisik, melainkan harus dengan pengobatan kerohanian.

Sesungguhnya hati atau jiwa yang telah terikat erat dengan Allah SWT, Yang menciptakan penyakit dan juga obatnya. Yang menguasai segala-galanya merupakan obat yang tidak dimiliki oleh diri yang hati atau jiwanya jauh dan berpaling dari Tuhannya.
Memang sih ada beberapa yang bisa sembuh meski berpaling dariNya karena Allah SWT Maha Pemurah. Dengan KemurahanNya orang tersebut disembuhkan tentu dengan maksud tertentu yang tidak kita ketahui.

Bukan rahasi lagi bahwa jiwa di dalam diri kuat dan jiwa juga kuat, keduanya merupakan paduan kekuatan yang sanggup menolak setiap penyakit yang datang.

Thursday, March 15, 2012

Penyakit yang Ditularkan oleh Lalat

Musim hujan telah datang sudah beberapa lama waktunya.
Kondisi alam Indonesia yang lembab ini sangat memungkinkan, mendukung tersebarnya bermacam lalat.

Pada sisi lain, kebiasaan hidup sebagian masyarakat juga belum memiliki pola hidup yang sehat, sehingga tersebarnya bibit penyakit akan mudah saja bagi lalat.
Lalat ini pembawa bibit penyakit seperti:
Disentri
Kolera
Typhus
Diare dan lain-lain.


Alangkah baiknya kita mempelajari tentang biologi si lalat ini, karena akan sangat membantu untuk mengantisipasi damp[ak buruknya. Dari beberapa literatur yang ada, dinyatakan bahwa setiap kali lalt hinggap di suatu tempaty, setidaknya telah dijatuhkan 125 ribu bibit penyakit di lokasi hinggapnya.
Yang namanya bibit, berharap sih jangan sampai menjadi tumbuh besar atau bahkan beranak. Lalt juga diduga telah menyebarkan virus flu burung, selain cacing pita dan kolera pada ayam.


Beriikut ini penyakit yang ditularkan oleh lalat pada umumnya:

1. Disentri.
Penyebaran bibit penyakit dibawa oleh lalat rumah yang berasal dari sampah, kotoran manusia atau hewan.

Gejal sakit disentri adalah sakit di bagian perut dan kotoran terdapat lendir dan nanah.

2. Diare.
Gejala sakitdiare adalah sakit pada bagian perut, lemas dan pencernaan terganggu.

3. Typhoid.
Gejala Sakit Typhoid yang ditimbulkan adalah gangguan pada usus, sakit pada perut, sakit kepala, berak darah dan demam yang tinggi.

4. Kolera.
Gejalanya sakitkolera adalah muntah-muntah, demam dan dehidrasi.
Penyakit ini tersebar di seluruh dunia dan tidak dipengaruhi oleh iklim.

Kebersihan perorangan, rumah, serta sanitasi lingkungan yang rendah berpengaruh langsung terhadap terjadinya penyakit kolera.

Sunday, March 11, 2012

Inilah Alasan bila Harus Caesar

Apakah persalinan secara Caesar adalah selalu merupakan pilihan terbaik.
Ya belum tentu juga, dari sisi resiko dan efek negatif haruslah dipelajari terlebih dahulu.

Pada bedah Caesar yang direncanakan akan melalui berbagai prosedur tetap, seperti pemeriksaan urin dan darah secara rutin. Selain itu jenis pembiusan dan obat-obatan akan dicek ulang, apakah pasien alergi dan lain sebagainya. Kondisi kejiwaan ibu sebelum masuk kamar operasi juga menjadi bagian dari berhasilnya operasi.

Ketakutan si ibu akan berpengaruh pada tekanan darah jantung dan masalah lain yang dapat menghambat operasi.
Jika operasi Caesar tidak direncanakan atau bersifat darurat, dilakukan setelah muncul masalah atau kesulitan selama prose persalinan.

Berbagai alasan untuk mengambil keputusan dilakukannya bedah Caesar antara lain adalah sebagai berikut:

1. Kegagalan berkembang atau persalinan lama.
Kontraksi lemah, pembukaan yang tidak ada kemajuan atau bayi yang tidak mau turun meski telah dilakukan usaha untuk membuat kontraksi lebih bagus. Keadaan ini ditunggu sampai beberapa waktu lamanya sesuai prosedur dari Rumah Sakit atau Dokter Ahli.

2. Mal Presentasi atau Mal Posisi.
Yaitu letak janin dalam rahim tidak normal atau tidak sesuai jika lahir normal. Misalnya saja posisi bayi berbaring horisontal, sungsang dan posisi kepala bayi mendongak sedemikian rupa sehingga sulit atau tidak dapat melewati panggul.

3. CPD (Cephalopelvic Disproportion).
Yaitu keadaan dimana kepala bayi terlalu besar, struktur panggul ibu lebih kecil atau kombinasi dari keduanya.
CPD ini jarang terdeteksi sebelum persalinan, karena meski bayi besar dan panggul ibu kecil, pada umumnya bayi akan menyesuaikan dan sendi panggul akan melebar selama persalinan.

Jika waktu cukup banyak dan kualitas kontraksinya bagus, tetapi tidak ada perkembangan, maka diagnosis CPD ini akan ditetapkan.

4. Distress Janin.
Yaitu terjadinya perubahan kecepatan pada denyut jantung janin secara tiba-tiba. Ini terjadi akibat terlilit tali pusat dan akibatnya terjadi berkurangnya aliran darah yang ke plasenta.

5. Masalah Janin.
Misalnya saja cacat bawaan.
Di sini peran Caesar berguna untuk mengurangi resiko masalah baru pada bayi yang baru lahir.

6. Prolaps Tali Pusat.
Tali pusat turun mendahului janin di atas kepala janin dan menjepit tali pusat.

7. Placenta Previna.
Artinya Plasenta menutupi jalan lahir.
Pada saat leher rahim melebar, placenta terlepas dari rahim dan menyebabkan pendarahan yang tidak sakit pada calon ibu. Ini dapat mengurangi pasokan oksigen ke janin.

8. Abrupsio Placenta.
Yaitu plasenta terlepas dari dinding rahim sebelum persalinan.
Keadaan ini dapat menimbulkan pendarahan rahim.

9. Penyakit Calon Ibu.
Misalnya saja penyakit jantung, HIV/AIDS atau penyakit dan kondisi medis bahaya lainnya yang serius.
Misalnya calon ibu tidak mampu menahan stres persalinan dan melahirkan lewat vagina.

10. Bedah Caesar Ulang.
Apabila pada persalinan sebelumnya dengan Caesar, kemungkinan besar saat melahirkan berikutnya juga akan beresiko melahirkan secara caesar.

Dewas ini para ahli mendorong para calon ibu untuk melahirkan secara normal demi mengurangi tingkat operasi caesar yang menjadi pilihan banyak pasangan tanpa adanya indikasi medis.

Itulah beberapa keadaan darurat yang mengharuskan seorang calon ibu untuk operasi Caesar. Dilakukan demi keselamatan bayi dan calon ibu.

Tuesday, March 6, 2012

5 Makanan Pengendali Hipertensi

Hipertensi adalah penyakit tekanan darah tinggi, tensinya tinggi sehingga bisa membuat seseorang lumpuh sebagaian atau bahkan seluruhnya. Ada beberapa buah-buahan dan sayuran yang sudah dites atau telah dilakukan penelitian oleh orang barat maupun oleh universitas-universitas di Indonesia ini.

Kalau manfaatnya bagus dan tak berefek samping kenapa tidak dicoba bagi yang penderita hipertensi ini. Toh penelitian sudah menunjukkan bahwa hasilnya baik untuk dicoba oleh yang bersangkutan.

Berikut ini buah dan sayuran yang bisa untuk mengendalikan hipertensi.
1. Anggur.
Anggur yang dimaksud di ini bukan buahnya, melainkan bijinya yang bisa dijadikan obat hipertensi. Siapa yang meneliti tentang biji anggur ini, dialah sang Professor C. Tissa Kappagoda dari Universitas California. Kalau ada yang ingin lebih jauh lagi mengenai khasiat biji anggur yang ditelitinya, bisa mencari artikel beliau.


Cara pemakaian.
Buah anggur dijadikan jus.
Jadi bukan bijinya ditelan mentah-mentah, melainkan dijadikan ekstrak lain terlebih dahulu. Kalau bijinya dijadikan jus kayaknya sangat tak mungkin orang meminumnya. Disarankan agar membuat jus anggur tapi sertakan dengan bijinya.

Apa kandungan Biji Anggur ini.
Yaitu Senyawa Polifenol yang bertugas melebarkan pembuluh darah sehingga aliran darah menjadi lancar. Lalu kandungan vitamin E, Flavanoid, asam linoleat dan prosianidin.

2. Bawang Putih.
Yang meneliti adalah Dr. V. Petkov dari Akademi Sains, Bulgaria.
Cara memakainya bisa dengan menelan bulat-bulat bawang putih yang sudah dikupas. Atau kalau tidak kuat dengan baunya, bisa dihaluskan terlebih dahulu baru kemudian dimasukkan ke dalam kapsul.

Lebih jauh tentang khasiat Bawang putih sebagai pengendali hipertensi, cari saja artikel penemunya.

3. Belimbing Manis.
Yang meneliti adalah Universitas Sains Malaysia.
Cara pemakaian ya dengan memakannya saja. Mudah.
Ada yang menyatakan bahwa belimbing manis ini banyak mengandung serat sehingga mampu menyerap lemak tubuh yang dampaknya adalah hipertensi menjadi menurun.

4. Mentimun.
Yang melakukan penelitian adalah Universitas Airlangga dan Universitas Kristen Maranatha.
Kandungan mentimun ini adalah:
Fosfor.
Kalium Magnesium.
Vitamin A, C, E.
Betakaroten da Asam folat.

Cara pemakaian mudah sekali tinggal memakannya saja mentah-mentah atau dijus, dijadikan lalapan dan sebagainya. Sebaiknya jangan dikupas kulitnya karena kulit mentimun menurut mereka bisa sebagai obat penurun berat badan.

5. Seledri.
Yang melaklukan penelitan adalah Dr. Wilian J. Eliot, seorang Farmakolog dari Fakultas Kedokteran, Universitas Chicago.
Fungsi seledri ini mampu menekan konsentrasi hormon stres sehingga pembuluh darah kembali melebar.

Cara pemakaian, ambil seluruh bagian tanaman seledri kemudian dicuci bersih lalu direbus dengan air. Minum air rebusannya beberapa kali sehari. Atau bisa juga denagn cara dijus, jus seledri. Juga bisa dengan dibuat tumis.

Dari semua opini mereka, penyebab dari hipertensi ini adalah dikarenakan penyempitan pembuluh darah, yang tak lain salah satu yang memicunya adalah STRES.

Saturday, March 3, 2012

Bahaya Junk Food pada Anak

Terlalu sering mengkonsumsi makanan cepat saji atau junk food tak hanya mengganggu kesehatan. Makanan ini juga bisa membuat buah hati Anda rentan terkena berbagai macam penyakit.

Mengkonsumsi junk food tampaknya sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat, terutama di kota-kota besar. Bahkan, tak jarang para orang tua malah mengenalkan makanan ini sejak dini. Namun, hati-hati, ternyata makanan tersebut sangat berbahaya bagi kesehatan anak seperti diabetes.

Junk food ini dapat dikonotasikan sebagai makanan yang berkualitas gizinya rendah. Makanan ini biasanya dikemas sebagai menu cepat saji yang menawarkan rasa lezat sehingga membuat ketagihan si pembeli.

Padat Kalori.
Junk food biasanya mengandung padat kalori, lemak dan bumbu-bumbu dengan kadar garam tinggi sehingga menimbulkan sensasi rasa yang sangat lezat di lidah. Ini jelas tidak sehat karena lemak, kalori dan kandungan zat-zat lain yang dikandungnya melebihi batas yang ditentukan. Padahal, komposisi makanan sehat itu harus seimbang.

Jika dihitung dari nilai gizi, junk food tidaklah seimbang. Sebungkus kentang goreng porsi normal misalnya, dapat mengandung 500 kalori, hamburger sekitar 500 kalori, belum lagi bila ditambah minuman soda. Total kalori satu hidangan bisa melebihi total 2000 kalori. Rata-rata kebutuhan kalori untuk pria dewasa saja rata-rata hanya 1900 kalori, sedangkan pada anak-anak sekitar 1500-1900 kalori. Ini berarti makan sekali sajian belum termasuk minumnya, sudah melewati lebih dari separuh kebutuhan kalori anak-anak.

Kolesterol Tinggi.
Junk food jug dapat mengandung kolesterol dan gula yang tinggi. Sementara kandungan nutrisi penting seperti protein, vitamin dan mineral justru terabaikan. Yang dikhawatirkan, junk food kemungkinan mengandung zat berbahaya lain seperti bahan pengawet dan zat aditif yang membuat anak menjadi ketagihan.

Hal yang perlu diwaspadai dari mengkonsumsi junk food atau makanan siap saji adalah kandungan kalorinya yang tinggi. Pada prinsipnya makanan instant ini sudah melalui proses berulang. Proses ini menyebabkan kandungan gula sederhana pada makanan instant mudah diserap oleh tubuh.

Junk food juga termasuk makanan dengan indeks glikemik tinggi yang menyebabkan rasa ketagihan. Rasa ini didapat dari perasaan nikmat akibat gula darah yang lekas naik. Kemudian ada efek craving (perasaan ingin selalu ngemil) begitu gula darah turun cepat.

Resiko Diabetes.
Selain itu, junk food juga kurang mengandung serat. Padahal, pada kondisi normal, serat sangat dibutuhkan untuk menjaga siklus buang air besar (BAB) secara teratur dan mengimbangi intake kalori yang terlalu banyak.

Bila dibiarkan dengan pola makan yang tinggi kalori dan kurang serat terus menerus, anak akan menjadi gemuk. Makanan dengan indeks glikemik tinggi yang memicu produksi insulin terus menerus, dan lama kelamaan akan meningkatkan resiko diabetes pada anak.

Jika mengkonsumsi junk food terus menerus, bukan hanya mengakibatkan gemuk pada anak tapi juga dapat memicu penyakit degeneratif seperti penyakit jantung, tekanan darah tinggi atau penyakit berat lainnya.

Pola Hidup Sehat Menurunkan Kolesterol Jahat

Salah satu sumber penyakit adalah kolesterol jahat. Kolesterol jahat ini dapat menyerang saipa saja, namun dengan pola makan yang tepat serta olah raga cukup, Anda sudah dapat menurunkan kolesterol.

Pada Makanan terkandung 3 zat yaitu:
Karbohidrat.
Protein.
Lemak.
Setiap zat tersebut memiliki fungsi masing-masing.

Kabrohidrat.
Merupakan sumber energi.
Protein.
Berfungsi untuk mengganti sel yang rusak dan membantu pertumbuhan.
Lemak.
Lemak di dalam tubuh akan menjadi dindingsel.
Pelarut vitamin.
Menciptkanan enzim-enzim yang berguna bagi tubuh.

Meskipun memiliki fungsi masing-masing, namun pada saat makan tentu ketiga zat ini harus dikonsumsi dengan porsi yang tepat. Karena jika tidak, maka akan menimbulkan masalah di dalam tubuh, dan yang paling sering menimbulkan masalah adalah lemak.

Gigi Tumbuh Miring

Gigi yang tumbuh miring disebabkan karena gigi mengalami kesulitan atau kegagalam bertumbuh secara normal pada lengkung rahang.
1. Posisi tumbuh gigi yang salah.
2. Kekurangan tempat atau terhalang oleh gigi yang lain.
3. Tertutup tulang yang tebal atau jaringan lunak di sekitarnya.

Memang benar sekali bahwa gigi belakang yang baru tumbuh dengan posisi miring ini bisa menyebabkan rasa yang sakit sekali.

Lalu apa obat yang bisa diberikan kalau gigi yang tumbuh ini terasa sakit sekali.
Sebenarnya untuk mengurangi rasa sakit tersebut bisa dibeli di apotek terdekat, tapi sebaiknya berkonsultasi ke dokter gigi untuk jenis obat pengurang rasa sakit untuk menghindari kesalahan dalam pemakaian obat.

Antisipasi.
Lalu apa saja untuk mengantisipasi agar pertumbuhan gigi tetap rapi.
Selain kontrol secara teratur ke dokter gigi, bila terjadi posisi gigi miring sebaiknya segera lakukan rontgen agar bisa mengetahui anatomi dan posisinya.

Tuesday, February 28, 2012

Award the Versatile Blogger

Blog Obat sakit mendapatkan award dari Mellblogs TTM beberapa hari yang lalu.
Tak lupa aklu ucapkan terima kasih atas jalinan persahabatan yang telah diberikan dengan award ini.


Mohon maaf bilamana agan-agan yang sudah berkomentar namun belum aku kunjungi balik.
Sekali lagi trims atas award yang telah diberikan.

Sunday, February 26, 2012

Nyeri Dada Bukan Berarti Sakit Jantung

Nyeri dada yang berat sering menjadi alasan banyak orang untuk datang ke unit gawat darurat karena khawatir itu merupakan gejala serangan jantung. Padahal, nyeri dada yang parah tidak selalu berarti serangan jantung atau mycocardial infarction.

Kendati demikian, nyeri dada yang ringan jangan pula diabaikan karena ternyata hal itu juga bisa menjadi penanda adanya masalah pada jantung.

“Jika nyeri dada terasa tak terlalu berat, hal itu juga tidak berarti bukan serangan jantung,” kata Dr. Anna Marie Chang, peneliti dan juga dokter di bagian unit gawat darurat (UGD) Rumah Sakit Universitas Pennsylvania.

Ia melakukan penelitian terhadap 3.300 pasien yang datang ke UGD. Menggunakan skala 0-10, dengan 0 mendeskripsikan tidak ada sakit dan 10 sebagai sangat sakit. Chang dan timnya lalu mengamati kesehatan pasien selama 30 hari untuk mengetahui apakah ada kejadian terkait penyakit jantung.

Pasien yang menderita nyeri dada parah ternyata tidak menderita serangan jantung atau mengalaminya dalam satu bulan ke depan dibanding pasien yang nyerinya lebih ringan. Nyeri yang tetap dirasakan hingga satu jam juga bukan indikator serangan jantung.

Nyeri dada memang harus diwaspadai. Nyeri merupakan alarm adanya gangguan kesehatan serius, misalnya tukak lambung atau adanya robekan di aorta yang merupakan pembuluh utama pada jantung.

“Penyebab nyeri dada mungkin bukan serangan jantung tapi bisa menjadi sesuatu yang serius,” kata Dr. James Feldman, dokter di bagian UGD Boston Medical Center.

Gejala serangan jantung klasik meliputi nyeri di dada atau rasa tertekan, tetapi gejala lainnya adalah sesak napas, mual, muntah, dan pingsan. Selain itu nyeri akibat serangan jantung tidak selalu ada di bagian dada.

“Nyeri bisa timbul di bagian dada, lengan, rahang, punggung atau perut dan bisa berbeda-beda pada setiap pasien,” kata Dr.Rajiv Gulati, ahli kardiologi dari Mayo Clinic.

Walau hasil penelitian Chang tidak menunjukkan nyeri dada merupakan gejala serangan jantung, namun nyeri dada yang tidak bisa dipahami bisa menjadi gejala serius. “Pertolongan pertama bisa menyelamatkan nyawa,” kata Gulati.

Mengenal Penyakit Rubella

Rubella (atau biasa disebut campak jerman) adalah penyakit yang disebabkan oleh virus. Penderita penyakit rubella kebanyakan anak-anak usia dini, sedangkan pada usia lanjut relatif jarang ditemukan. Bahkan, banyak orang telah terkena rubella dalam bentuk ringan tidak pernah didiagnosis, hal ini disebut sebagai infeksi subklinis. Vaksinasi rubella kini memberikan dampak yang cukup baik karena efektif menurunkan angka penderita terutama bagi anak-anak.

Ruella menyebar melalui tetes mikroskopis dari nafas orang yang terinfeksi melalui udara, tetesan membawa virus mencapai mulut, tenggorokan dan hidung. Tanda-tanda yang akan timbul bagi penyakit rubella adalah adanya ruam sebagai tanda khas. Hal ini biasanya dimulai sekitar telinga menyebar di seluruh tubuh dalam bintik merah muda kecil. Perubahan ruam hampir dari jam ke jam, dan akan menghilang lagi setelah sekitar dua sampai tiga hari tanpa pengobatan.

Sampai dengan satu minggu sebelum ruam muncul, pasien dapat menderita pilek ringan, terdiri dari batuk dan sakit tenggorokan atau bengkak di leher dan dasar tengkorak (karena pembesaran kelenjar getah bening).
Pengobatan Penyakit Rubella

Penyakit Rubella tidak memerlukan perawatan khusus (kecuali mungkin untuk istirahat beberapa hari di tempat tidur). Tapi manajemen penatalaksanaan harus mempertimbangkan fakta bahwa penyakit ini menular dan dapat dengan mudah menyebar ke anggota lain dari orang terdekat. Demam dan nyeri otot atau sendi bisa diobati dengan parasetamol dan ibuprofen.

Masa infeksi biasanya berlangsung dari seminggu sebelum ruam muncul, tetapi paling parah saat ruam pada puncaknya. Jika seorang wanita hamil yang terinfeksi dengan rubella ada risiko kerusakan pada janin. Dalam beberapa kasus, bahaya yang begitu tinggi sehingga aborsi dianjurkan. Untungnya, ini sangat jarang terjadi. Perempuan yang mendapatkan vaksinasi rubella disarankan untuk tidak mulai kehamilan sampai tiga bulan setelah vaksinasi.

Tidak mungkin untuk mengetahui secara pasti apakah seseorang menderita penyakit rubella karena banyak orang bahkan tidak menyadari penyakit ini. Jika berada dalam keraguan apakah terinfeksi penyakit rubella, pemeriksaan antibodi dalam darah akan memberikan jawabannya.

Serangan Jantung

Serangan jantung adalah suatu kondisi kesehatan yang sangat emergency untuk di tangani, Jika terlambat maka sangat mungkin penderita segera menemui ajalnya (kematian). 

Di Negara maju terutama di Amerika, Penyakit jantung adalah penyebab kematian nomer satu dimana serangan jantung dialami lebih dari 1,5 juta penduduk disana. Begitu pula di Indonesia, Departemen Kesehatan RI dan Yayasan Penyakit Jantung mengemukakan bahwa sekarang ini di Indonesia penyakit jantung menempati urutan pertama sebagai penyebab kematian.

Penyakit serangan jantung (Heart Attack) yang dalam bahasa medisnya disebut sebagai Myocardial Infarction (MI), adalah kerusakan bahkan kematian otot jantung (myocardium) yang disebabkan terhentinya secara mendadak suplay darah (sebagai pembawa Oxygen) kedaerah tersebut sebagai akibat dari beberapa faktor. Misalnya ; Terjadi ketika salah satu nadi koroner ter blokade selama beberapa saat, entah akibat spasme (mengencangnya nadi koroner), akibat thrombus (penggumpalan darah) atau akibat adanya penyempitan dan penyumbatan oleh penumpukan dari zat-zat lemak (kolesterol, trigliserida) yang makin lama makin banyak dan menumpuk di bawah lapisan terdalam (endotelium) dari dinding pembuluh nadi.

Serangan jantung yang diakibatkan oleh adanya spasme yang menimbulkan ter blokade nadi koroner ini akan hilang secara menyeluruh, baik nyeri atau keluhan lainnya disaat nadi koroner kembali rileks dan berfungsi seperti normalnya. Kondisi seperti ini disebut dengan crescendo angina atau coronary insufficiency. Apabila hal ini terjadi berkisar 20 sampai 40 menit, maka dapat menyebabkan otot jantung mengalami kematian (infark) sabagai dampak oxygen yang tidak dimilikinya karena suplay darah terhenti.

Gejala Penyakit Serangan Jantung

Setiap orang yang mengalami serangan jantung akan merasakan keluhan yang tentunya berbeda, Namun umumnya seseorang akan merasakan beberapa hal spesifik seperti :
  • Nyeri dada, dimana otot kekurangan suplay darah (disebut kondisi iskemi) yang berdampak kebutuhan oxygen oleh otot berkurang. Akibatnya terjadi metabolisme yang berlebihan menyebabkan kram atau kejang. Nyeri dirasakan di dada bagian tengah, dapat menyebar kebagian belakang dada, kebagian pangkal kiri leher dan bahu hingga lengan atas tangan kiri. Beberapa pasien mungkin mengalami nyeri dibagian atas perut (pangkal tulang iga tengah bahkan bagian lambung), dimana nyeri lebih hebat dan tak hilang meski diistirahatkan atau diberi obat nyeri jantung (Nitroglycerin). Inilah yang dinamakan Angina, penderita merasakan gelisah dengan sesak di dada dan seperti merasa dada diremas-remas. Beratnya nyeri setiap orang berbeda, bahkan beberapa orang yang mengalami suplay darah jantung berkurang merekle tidak merasakan apa-apa.
  • Sesak nafas, Biasanya dirasakan oleh orang yang mengalami gagal jantung. Sesak merupakan akibat dari masuknya cairan ke dalam rongga udara di paru-paru (kongesti pulmoner atau edema pulmoner).
  • Kelelahan atau kepenatan, Adanya kelainan jantung dapat menimbulkan pemompaan jantung yang tidak maksimal. Akibatnya suplay darah ke otot tubuh disaat melakukan aktivitas akan berkurang, Hal ini menyebabkan penderita merasa lemah dan lelah. Gejala seperti ini bersifat ringan, penderita hanya berusaha mengurangi aktivitasnya dan menganggap bahwa itu merupakan proses penuaan saja.
  • Adanya perasaan berdebar-debar (palpitasi)
  • Pusing dan pingsan, Hal ini dapat merupakan gejala awal dari penderita penyakit serangan jantung. Dimana penurunan aliran darah karena denyut atau irama jantung yang abnormal atau karena kemampuan memompa yang buruk, bisa menyebabkan pusing dan pingsan.
  • Kebiru-biruan pada bibir, jari tangan dan kaki sebagai tanda aliran darah yang kurang adekuat keseluruh tubuh.
  • Keringat dingin secara mendadak, dan lainnya seperti mual dan perasaan cemas.


Faktor Penyebab Penyakit Serangan Jantung

Adapun secara garis besar faktor-faktor yang menyebabkan seseorang mengalami penyakit jantung antara lain ; Kelainan jantung bawaan, Gangguan pada fungsi kerja katup jantung dan Terganggunya pembuluh koroner yang berfungsi mengalirkan darah ke seluruh tubuh.

Dari ketiga hal tersebut, Penyakit jantung yang umumnya ditakuti adalah jantung koroner karena menyerang pada usia produktif dan dapat menyebabkan serangan jantung hingga kematian mendadak. Faktor-faktor diatas erat kaitannya dengan pola konsumsi dan kehidupan yang bersangkutan, diantaranya :

- Merokok terlalu berlebihan selama bertahun-tahun
- Sering mengkonsumsi makanan jenis lemak (kolesterol) tinggi
- Menderita tekanan darah tinggi
- Menderita penyakit kencing manis (Diabetes)

Diagnosis Penyakit Serangan Jantung


Dari keluhan yang dirasakan penderita, Dokter umumnya dapat langsung memberikan dugaan apakah itu tanda dan gejala serangan jantung atau bukan. Tentunya untuk memperkuat diagnosa yang ditegakkan, dokter akan melakukan pemeriksaan tekanan darah dan detak jantung si penderita.

Selanjutnya dokter akan mengirim penderita untuk melakukan pemeriksaan ECG/EKG beserta pemeriksaan darah. Jika penderita saat itu masih merasakan nyeri, Pemberian obat akan dilakukan sebelum pemeriksaan itu dilakukan. Hal ini disebabkan bahwa nyeri yang amat sangat dapat membawa ke jurang yang lebih dalam, yang bisa menyebabkan gejala jantung bahkan kematian.

Penanganan Penyakit Serangan Jantung

Setengah dari jumlah kematian akibat serangan jantung adalah terjadi pada 3 sampai 4 jam pertama setelah terjadinya gejala serangan dimulai. Jadi tindakan penanganan pada gejala awal serangan jantung adalah hal yang paling penting bagi tim medis.

Pemberian obat-obatan seperti aspirin tablet secara kunyah dapat membantu jika terjadi pembekuan darah pada pembuluh arteri koroner, Sedangkan jenis tablet beta-blocker diberikan untuk memperlambat kerja jantung sehingga tidak terlalu bekerja keras dan mengurangi kemungkinan rusaknya otot jantung. Selanjutnya yang utama adalah pemberian Oxygen, yang menolong memperkecil kerusakan jaringan otot.

Penderita yang mengalami serangan jantung (penyakit jantung) tentunya akan dirawat dirumah sakit khususnya pada ruangan intensif penyakit jantung, karena memerlukan pemantauan dan monitor yang intensif. Selain pemberian obat-obatan dirumah sakit, tindakan yang mungkin dilakukan oleh tim kesehatan (medis) adalah angioplasty atau coronary artery bypass surgery (pembedahan/pemotongan bagian artery yang bermasalah).

Pencegahan Penyakit Serangan Jantung

Tindakan pencegahan antara lain yang dapat Anda lakukan adalah hindari obesitas/kegemukan dan kolesterol tinggi, Berhenti merokok merupakan target yang harus dicapai, juga hindari asap rokok dari lingkungan, Kurangi atau stop minum alkohol, Melakukan olah raga secara teratur, Jika mengidap penyakit darah tinggi dan kencing manis hendaknya melakukan pengontrolan sesuai saran dokter secara teratur.

Saturday, February 25, 2012

Doyan Durian, tapi Ingin Aman dari Darah Tinggi? Ini Tipsnya

Anda penyuka buah durian? Hampir setiap orang mengaku sangat menyukai buah berkulit duri tebal tapi berdaging manis dan wangi ini. Tapi ada sebagian orang yang justru menghindarinya, apalagi kalau mereka mempunyai rekod darah tinggi, meskipun sebetulnya sangat menggemari. Mereka khawatir 'mabuk durian'berdampak pada tensi darah mereka.

Sebenarnya jangan terlalu khawatir jika memakan durian dapat memicu tensi darah. Ada tiga tips, agar aman dari darah tinggi ketika mengkonsumsi durian.

Kepala Seksi Kebun Koleksi, Taman Wisata Mekarsari, Joko Sugono mengungkap ada tiga cara untuk menetralisir dampak dari mengkonsumsi durian.

"Pertama, yang pasti jangan kalap," kata dia saat berbincang dengan Republika.co.id, Rabu (22/2).

Kedua, manfaatkan rongga kulit durian yang terkelupas. Lalu isi rongga itu dengan air. Diamkan air itu beberapa saat. Lalu segerakan diminum. "Jadi, air ini tidak hanya berfungsi untuk menghilangkan bau durian saja," kata dia.

Ketiga, konsumsi Manggis. "Habis makan durian, lalu konsumsilah Manggis. Kandungan vitaminnya dapat menetralisir," kata dia. penawaran.

"Namun, diantara cara tadi, yang paling bagus itu, ya air dari kulit durian tadi," pungkas dia. (republika.co.id)

Yuk, Intip Khasiat Lidah Buaya

Lidah buaya, mengandung banyak gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Komponennya dengan bentuk gel yang sebagian besar adalah air mencapai 99.5% jumlah total, serta dengan total padatan terlarut hanya 0,49 %, lemak 0,067 %, karbohidrat 0,043 %, protein 0,038 %, vitamin 0,49 %, vitamin C 3,476 mg (Furnawanthi, 2002). Sedangkan kandungan gizi yang tinggi di dalamnya adalah vitamin C.

Berikut beberapa kandungan lidah buaya dan manfaatnya:


Mengurangi gula dalam darah.
Salah satu zat yang terkandung dalam lidah buaya adalah aloe emodin, sebuah senyawa organik dari golongan antrokuinon yang mengaktivasi jenjang sinyal insulin seperti pencerap insulin-beta dan -substrat1, fosfatidil inositol-3 kinase dan meningkatkan laju sintesis glikogen dengan menghambat glikogen sintase kinase 3beta, sehingga sangat berguna untuk mengurangi rasio gula darah. Selain itu, Menurut Ayurveda, pengobatan tradisional India, manfaat lidah buaya telah hipoglikemik. Yaitu dapat mengurangi glukosa darah (gula dalam darah) pada orang dengan diabetes.

Obat antiseptic & obat luka bakar
Tanaman lidah buaya daun dan akarnya mengandung saponin dan flavonoid, di samping itu daunnya mengandung tanin dan polifenol (Hutapea, 2000). Saponin ini mempunyai kemampuan sebagai pembersih sehingga efektif untuk menyembuhakan luka terbuka, sedangkan tanin dapat digunakan sebagai pencegahan terhadap infeksi luka karena mempunyai daya antiseptik dan obat luka bakar. Flavonoid dan polifenol mempunyai aktivitas sebagai antiseptic (Harborne, 1987).

Obat pencahar
Karena lidah buaya lateks (kuning jus diekstraksi dari lapisan luar daun) mengandung molekul dengan efek pencahar yang kuat (disebut "anthranoids"), tanaman bisa efektif dalam kasus-kasus sembelit. Manfaat ini juga diakui oleh WHO dan ditunjukkan dalam beberapa penelitian.


Regenerasi kulit
Kaya antioksidan (flavonoid, vitamin C, beta-karoten), lidah buaya akan memiliki anti-penuaan. Sebuah studi yang dilakukan di Turki 2009, menunjukkan bahwa lidah buaya dapat membantu regenerasi jaringan kulit. Selain itu dapat memudarkan bekas luka dan garis garis putih/merah akibat kehamilan atau strecth mark, merawat luka kecil akibat teriris pisau dan tergores serta memudarkan bintik-bintik kehitaman pada kulit.

Membantu pencernaan
Penelitian telah menunjukkan gel lidah buaya mampu mengusir dan membinasakan racun dan bahan asing lainnya yang biasanya menempel pada usus. Racun dan benda asing yang menempel pada usus sangatlah berbahaya sebab mengakibatkan akumulasi limbah sehingga dapat memblokir saluran usus dan mengurangi kemampuan tubuh untuk menyerap nutrisi. Manfaat lidah buaya adalah dapat menghilangkan limbah dan membantu dalam pengaturan asam. Hal tersebut dapat mencegah Anda dari menderita gangguan pencernaan dan juga dapat membersihkan darah serta meningkatkan sirkulasi normal (republika.co.id)

Wednesday, February 22, 2012

10 Resiko dan Efek Negatif Bedah Caesar

Sudah pernah dengar kan yang namanya bedah Caesar atau sesar ini.
Sebenarnya operasi Caesar ini merupakan pembedahan besar yang dilakukan dari mulai dinding perut hingga rahim. Ngeri kan.

Tapi anehnya, jenis persalinan yang satu ini sangat disukai kebanyakan masyarakay awam yang berkantong tebal atau kaya raya. Apa tidak sebaiknya dilahirkan secara normal saja, begitu banyak alasan hingga mereka rela menyetor uang untuk bedah Caesar ini. Padahal kalau dipikir, orang jaman dahulu, kakek, nenek moyang kita tidak ada yang namanya bedah seperti ini, namun juga keadaan ibu bayi sehat-sehat saja.


Sebenarnya lagi, persalinan caesar itu boleh dilakukan apabila benar-benar membahayakan bayi, ibu ataupun keduanya jika persalinan normal dilakukan. Meski asalnya persalinan normal lebih bagus dan aman bagi ibu dan bayi.

Kebanyakan masyarakat memandang bahwa operasi caesar adalah cara yang aman dan efisien untuk melahirkan.
Bedah sesar lebih nyaman dan lebih dapat diperkirakan daripada melahirkan secara normal. Prosedurnya pun biasanya tidak sakit karena menggunakan bius.

Fakta inilah yang mendorong para ibu dan keluarga untuk memilih melahirkan secara sesar. Tapi...dari kacamata yang lebih cermat lagi, tampaknya kekurangan dan resiko utama yang membuat sesar pun sepantasnya dibatasi hanya untuk keadaan persalinan normal yang benar-benar tidak memungkinkan atau terpaksa.

Berikut ini Resiko dan Efek Negatif dari bedah Caesar.
  1. Munculnya masalah baru akibat pembiusan yang digunakan dan obat-obatan penghilang rasa nyeri pasca operasi.
  2. Meningkatnya resiko infeksi dan penggunaan antibiotik.
  3. Terjadi pendarahan yang lebih berat dan meningkatnya resiko pendarahan yang mengakibatkan anemia dan perlunya transfusi darah.
  4. Perawatan di rumah sakit dan di rumah lebih lama sehingga meningkatkan kebutuhan biaya hidup.
  5. Neyri luka caesar lebih lama daripada persalinan normal, sehingga akan memberatkan yang bersangkutan untuk merawat diri sendiri dan bayi.
  6. Timbulnya masalah jaringan parut pada luka bekas operasi.
  7. Kemungkinan terjadi masalah lain dalam tubuh, seperti lemahnya fungsi usus besar, kandung kemih, otot V rahim dan resiko pembentukan bekuan darah kaki dan panggul.
  8. Meningkatnya resiko masalah pernafasan dan temperatur untuk bayi yang baru lahir.
  9. Potensi kemadulan yang lebih tinggi daripada wanita dengan melahirkan pervagina.
  10. Peningkatan resiko plascenta yang tertahan pada kehamilan berikutnya, serta kemungkinan besar dalam persalinan berikutnya juga akan melakukan caesar lagi.
Pada saat membuat keputusan untuk melahirkan secara caesar, keluarga, dokter harus menimbang semua resiko dan manfaat yang akan ditimbulkan pasca pembedahan. Resiko bedah sesar dainggap pantas dilakukan jika melahirkan secara pervagina akan membahayakan ibu dan bayi.

Sunday, February 12, 2012

Makanan Herbal Penunjang Kesuburan

Masalah kesuburan bisa jadi membuat pusing seseorang yang sudah berstatus suami dan istri. Bahkan ada pula yang sampai stres dalam jangka pendek maupun panjang karena pasutri tak segera memperoleh momongan yang diidamkan.

Berikut ini ada beberapa tumbuhan herbal yang dikenal luas sebagai obat kesuburan reproduksi.
Agar lebih mudah, langsung kita simak saja beberapa ulasan di bawah ini.

1. Lempuyang.
Lempuyang atau puyang entah itu lempuyang emprit, lempuyang manis maupun lempuyang gajah, ketiganya telah dikenal oleh sebagian herbalis dan masyarakat Jawa sebagai obat penyubur rahim atau kandungan.

Oleh karena itu, tidak jarang pada wanita pria yang sedang mengalami masalah kesuburan disarankan untuk mengkonsumsi lempuyang, terutama lempuyang emprit.

2. Taoge.
3. Kencur.
4. Degan.
Dikenal sebagai obat penyubur, namun ingat, yang dimaksud degan haruslah degan asli, bukan setengah degan setengah kelapa.
Degan bisa memperbanyak sperma sehingga tak diragukan lagi gan, segar pula.


5. Pegagan.
6. Advokad.
Buah yang satu ini sudah tak diragukan lagi, bahkan banyak yang merekomendasikan sebagi obat penyubur laki-laki terutama pria yang memiliki tubuh kering, kurus dan memiliki kelainan pinggang.

7. Jahe.
jahe merah maupun gajah dan emprit, dikenal sebagai penyubur laki-laki di masyarakat luas. Bahkan saat ini jahe instan sangat mudah untuk didapatkan.
Banyak alasan orang mengkonsumsi jahe ini, ada yang karena ingin menaikkan libido, meningkatkan kesuburan atau hanya sekedar hobi.

8. Semangka.
9. Mentimun.
Makanan ini juga dikenal untuk menyuburkan kandungan, tgerutama bagi mereka yang memiliki rahim kering dan pinggang sakit.
Dalam sehari 4 buah menyimun sudah cukup jika mengkonsumsinya.

10. Santan.
Santan ini dikenal dapat memperbaiki sperma. Mengingat sifat santan yang sangat kuat, santan boleh dibuat dalam bentuk apa saja.
Baik dalam sayur, minuman maupun yang lainnya. Untuk laki-laki dengan riwayat gangguan reproduksi akibat tidak normalnya asam urat, sebaiknya jumlah santan dibatasi.

11. Es krim atau es puter.
Sangat bagus untuk laki-laki yang memiliki riwayat kelainan nyeri punggung dan jumlah sperma sedikit. Namun tidak disarankan bagi laki-laki yang gemuk dan libido rendah.

12. Cincao.
Sangat bermanfaat untuk kesehatan dan kesuburan wanita, terlebih lagi jika cincao yang masih baru. Begitu pula cincao yang tidak dicampur dengan air kapur.
Pemakaiannya bisa digunakan untuk bubur atau campuran es.

Monday, February 6, 2012

Doa Ketika Minum Obat

Sebagai orang yang beragama, tentu setiap perbuatan harus diniati dengan sebaik mungkin, agar yang kita laksanakan akan menghasilkan sesuatu seperti yang kita inginkan.

Begitu halnya dengan minum obat.
Ketika kita akan minum obat, sebaiknya kita berdoa terlebih dahulu sesuai dengan ajaran agama masing-masing.

Dan kebetulan admin beragama Islam, jadi kalau seorang muslim akan minum obat, ada doa yang selayaknya dibaca, agar cepat sembuh dan sebagainya.
Istilah Jawa mengatakan,
"Tombo Teko Loro Lungo"
(Obat datang penyakit hilang).

Inilah doa islami ketika akan minum obat.

بِسْمِ اللهِ الشَّافِى بِسْمِ اللهِ الْكَافِى بِسْمِ اللهِ الْمُعَافِى بِسْمِ اللهِ الَّذِى لَايَضُرُّمَعَ اسْمِهِ شَىْءٌ فِى اْلاَرْضِى وَلاَفِى السَّمَاءِ وَهُوَ السَّمِيْعُ العَلِيْمُ

Dibaca:
Bismillaahisy syaafii bismillaahil kaafii bismillaahi mua'aafii bismillaahil ladzii laa yadhurru ma'asmihi syai'un fil ardhi walaa fissamaa'i wahuwas samii'ul 'aliimu

Artinya:
Dengan menyebut nama Alloh, Zat yang Menyembuhkan penyakit. Dengan menyebut nama Alloh, Zat yang mencukupkan. Dengan menyebut nama Alloh, Zat yang menyehatkan.
Dengan menyebut nama Alloh, Zat yang tidak bisa dimudharatkan oleh sesuatu pun, baik di dunia maupun di akhirat beserta Asma-Nya, dan Dia-lah Zat Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.

Friday, February 3, 2012

Mengobati Luka | Khasiat Daun Merang

Dalam hadits shahih riwayat Bukhari dan Muslim yang pernah dikatakan oleh Abu Zahim bahwa ia pernah mendengar Sahal bin Saad ditanya tentang cara pengobatan luka yang dilakukan oleh Rasululah SAW.

Luka di Perang Uhud
Dikisahkan bahwa pada perang Uhud, Rasulullah SAW mengalami luka yang cukup parah. Bagian wajah beliau terluka, tulang pipi patah bahkan baju besi beliau juga pecah.
Konon, Fatimah binti Rasulullah SAW sendiri yang mencuci darah beliau, sementara Ali bin Abi Thalib bertugas menuangkan air ke atas tangannya.


Ketika Fatimah melihat bahwa darah Rasulullah SAW semakin bertambah banyak mengalir, ia mengambil robekan tikar daun dan membakarnya. Setelah menjadi Abu, Fatimah menempelkan abu tikar tersebut pada luka Rasulullah SAW.

Darah pun berhenti mengalir karena abu tikar yang dibuat tadi berasal dari merang. Ternyata Abu itu sangat berkhasiat menghentikan darah pada luka karena mengandung unsur pengering yang kuat namun tidak panas menggigit.
Karena obat pengering luka yang menggigit justru akan makin menguras darah.

Mengobati Luka
Apabila abu tersebut dicampur dengan cuka dan disemburkan ke hidung orang yang sakit mimisan, maka darahnya juga akan berhenti. Daun merang sangat berguna untuk mengeringkan luka yang masih basah sehingga mengering.

Khasiat Abu Merang.
1. Obat luka, menghentikan darah yang mengalir pada luka.
2. Obat sariawan.
3. Mencegah infeksi pada luka menggoreng.

Tahu kan yang dinamakan merang itu.
Merang adalah daun padi, daun padi adalah merang. Dalam hal ini merang yang sudah kering berwarna kuning kecoklatan.

Thursday, February 2, 2012

Penyakit Jantung Koroner

Penyakit yang satu ini merupakan satu-satunya penyebab kematian mendadak, sudden death pada manusia. Bagaimana tidak, bisanya saja gejala dari penyakit ini tidak terlihat. Hanya bisa terlihat ketika masuk pada fase lenjut baru.

Penyempitan pembuluh Darah
Penyakit jantung adalah penyakit ganas dan penyakit pembunuh pertama di dunia.
Salah satu penyakit jantung yang sering dialami adalah penyakit jantung koroner, yang lebih dikenal dengan gejala penyempitan pembuluh darah jantung.


Karena terjadi penyempitan,akhirnya akan terjadi penumpukan lemak di pembuluh darh jantung.
Jadi, bagi orang-orang yang terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak, maka bisa jadi lemak dalam darah akan membawanya sampai ke pembuluh jantung dan menempel di dinding pembuluh darah, kemudian mengndap dan bergerak yang akhirnya membuat pembuluh darah menjadi sempit.


Healthy Life
Untuk penderita sakit jantung, memang dianjurkan untuk menjalani healthy life.
Yaitu menjaga asupan kadar lemak.
Banyak mengkonsumsi serat.
Melakukan olahraga rutin tiga kali seminggu minimal tiga puluh menit.

Sedangkan bagi mereka yang sudah memasuki fase lanjut pada penyakit jantung ini, disarankan untuk tidak melakukan olahraga yang bersifat kompetitif atau berat seperti sepak bola, tenis,bulu tangkis dan basket.
Olah raga tersebut bukan hanya akan menguras tenaga, namun juga emosi.

Tuesday, January 31, 2012

Obat Sakit Panas | Khasiat Daun Dadap Serep

Kayaknya daun dadap serep ini mulai punah saja, karena kalau aku lihat di desaku tanaman ini banyak ditebangi dan diganti dengan tanaman lain.
Namun,masih banyak juga kok yang menjual daun dadap serep ini, daunnya saja maupun tanamannya untuk dikembangbiakkan.


Daun dadap serep ini memiliki lebar daun selebar telapak tangan.
Orang Jawa bilang Godong Dadap tombo loro panas.

Khasiat Daun Dadap Serep.
Untuk mengobati anak atau orang yang sedang sakit panas.

Cara Pengobatan.
Daun dadap serep diremas-remas dalam air agar menjadi lemas, kemudian daun tersebut ditempelkan pada dahi orang atau anak yang sedang menderita sakit panas.


Cara penggunaan sangat mudah, obat herbal warisan leluhur yang mulai ditinggalkan. Sekarang kalau panas bukan obat herbal yang digunakan, namun obat kimiawi lebih mudah didapat, tinggal telan masuk ke dalam tubuh dan berearksi setelah beberapa menit saja.

Monday, January 30, 2012

Award Seven Shadow

Blog Obat sakit 2011 telah mendapat award dari Bisnis Online Blog
Trims gan atas limpahan awardnya.

ini dia gambar award seven shadow tersebut.


Semoga akan tetap terjalin persahabatan.

Bisnis Online Blog telah memberi amanat agar diberikan kepada ke 7 orang nara blogger lain, tapi entah ke siapa ini aku berikan.
Spesial saja aku berikan kepada admin Melblogs TTM

Baru satu orang, nanti yang lainnya kalau sudi yang 6 pengomentar postingan award ini saja di bawah (kalau berkenan gan).
Sekali lagi trims gan atas limpahan awardnya.

Faktor Pemicu Jerawat

Banyak hal yang dapat membuat jerawat tumbuh subur di kulit.
Siapa saja pasti ingin terbebas dari si kecil yang bernama jerawat itu, karena kehadirannya cukup mengusik dan mengganggu baik secara penampilan maupun kesehatan kulit.


Ada banyak faktor yang menyebabkan timbulnya jerawat.
Faktor tersebut antara lain adalah.
1. Faktor keturunan.
Jika orang tuanya memiliki riwayat berjerawat, maka potensi anak untuk terkena jerawat ini cukup besar.

2. Faktor Psikologis.
Ketika seseorang stres, maka dapat memicu produksi kelenjar minyak.
Kelebihan minyak inilah yang dapat menyumbat pori-pori kulit serta menimbulkan peradangan atau yang disebut jerawat.

3. Faktor Obat.
Mengkonsumsi obat-obatan tertentu ternyata dapat menjadi salah satu faktor timbulnya jerawat. Terlebih jika ada alergi pada jenis bahan obat tertentu, akan menyebabkan munculnya peradangan berupa jerawat besar.

4. Faktor Kosmetik.
Tujuannya memang untuk mempercantik kulit, akan tetapi jika penggunaan kosmetik salah ternyata dapat emnimbulkan jerawat, baik di awajah maupun di tubuh.


Selain keempat faktor di atas, masih ada lagi faktor lain ketika jerawat sudah mulai muncul.
Faktor pemicu yang membuat jerawat semakin meradang dan berkembang yaitu dengan memencet jerawat dan makanan.

Jangan Memencet jerawat.
Biasanya tangan kita jahil untuk memegangi jerawat lalu memencetnya. Memang biang jerawat dapat segera keluar, akan tetapi pemaksaan tersebut dapat memperparah serta membuat luka bekas jerawat semakin dalam.
Kalau lukanya makin dalam, pemulihan tidak bisa normal.

Makanan.
Selain itu, makanan yang dikonsumsi dapat juga memicu peradangan jerawat,seperti makanan yang mengandung banyak minyak, kacang-kacangan, gorengan, cokelat serta makanan lain yang dapat memicu alergi lainnya.

Saturday, January 28, 2012

Sinyal Ponsel Picu Tumor Otak

Bila dibandingkan antara otak orang dewasa dan anak-anak, efek sinyal ponsel ini lebih rawan akibatnya kepada anak-anak. Alasannya adalah kondisi otak pada anak-anak sampai usia 14 tahun memiliki perkembangan otak lebih cepat dibandingkan dengan orang dewasa.


Oleh karena itu, kondisi ini sangatlah rawan untuk anak-anak karena si anak bisa terserang penyakit tumor otak glioma karena efek sinyal ponsel ini.
Sebisa mungkin jauhkan atau hindarkan anak-anak dari pemakaian ponsel yang berlebihan.
Tapi karena zaman sudah teknologi tinggi, anak-anak Sekolah Dasar saja sudah ber-hp-an dengan alasan ngegame dan sebagainya.

Berikut ini berbagai faktor yang menyebabkan adanya gangguan pada otak akibat pemakaian ponsel.
1. Efek Panas.
Menggunakan ponsel dengan intensitas cukup lama akan menyebabkan muncul efek panas pada wajah sehingga mempengaruhi metabolisme pada kepala.

2. Efek Gelombang Elektromagnetik.
Munculnya kanker pada seseorang karena adanya proses penghambatan dalam pembelahan sel. Sedangkan gelombang elektromagnetik inilah salah satu hal yang menghambat proses pembelahan sel tersebut.

3. Efek Radiasi.
Karena efek radiasimemiliki pancaran yang terus menerus, dan apabila peletakannya di samping kepala, amak efeknya akan sama dengan efek yang dikeluarkan gelombang elektromagnetik.

Mengurangi Efek Radiasi Ponsel.
Karena efek berponsel bisa menyebabkan gangguan kesehatan, alangkah baiknya menggunakan ponsel jangan terlalu lama, kalau menelepon jangan lebih dari 30 menit serta sebaiknya menggunakan headset untuk menghindari kontak langsung dengan hp.

Friday, January 27, 2012

Manfaat Kalsium T untuk Kulit

Kulit merupakan perlindungan terluar dari organ tubuh. Jika perlindungan terluar ini tidak dijaga dengan baik tentunya akan mempengaruhi bagian tubuh lainnya.

Kulit terdiri dari banyak lapisan sel.
Pada lapisan teratas kulit terdiri dari:
1. Asam amino.
2. Mineral.
3. Protein dan komponen lainnya.
Semua komponen tersebut berfungsi unutk menjaga fungsi jaringan kulit.

Ketika jaringan kulit kehilangan salah satu komponen pentingnya, maka lapisan teratas cenderung akan melepaskan air, sehingga kulit kehilangan kelembabannya. Pada akhirnya bisa menyebabkan kulit gatal, kering dan menebal.

Biasanya dalam perawatan kulit digunakan bahan yang berasal dari protein atau lemak. Namun, ternyata kalsium yang selama ini (kalsium T) digunakan untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi juga mampu menjaga kulit tetap sehat dan cantik.

Kalsium T.
Kalsium T merupakan kalsium yang terdiri dari mineral yang berasal dari laut. Entah kenapa disebut dengan T.

Kelebihan Kalsium T ini adalah:
1. Mampu bekerja pada lapisan kulit,.
2. Membuat kelembabab kulit.
3. Mampu meminimalisir air yang cenderung akan keluar dengan bantuan mineral di dalamnya.
4. Cocok digunakan untuk perawatan kulit kering.
5. Aman untuk segala usia.
6. Mampu mengembalikan kondisi sehat kulit.
7. Mengatasi kerutan pada wajah.
8. Mengatasi kulit kusam dan kasar.

Kalsium T biasanya dijadikan perawatan dalam bentuk cair, gel maupun creamy. Sangat baik digunakan untuk membantu regenerasi sel kult di malam hari maupun menjaga kelembaban kulit di siang hari.

Mineral yang ada dalam kalsium ini sangat membantu tidak hanya kesehatan akan tetapi juga untuk kecantikan kulit.

Wednesday, January 25, 2012

Lama Pengobatan dengan Tanaman Berkhasiat

Tanaman berkhasiat obat yang nantinya digunakan sebagai jamu atau herbal, hasil pengobatan akan tampak lebih lambat namun bersifat konstruktif. Hal ini berbeda sekali dengan obat kimiawi yang pengobatannya terlihat lebih cepat akan tetapi bersifat destruktif, merusak bagian tubuh yang lain lama kelamaan.


Oleh karena itu, obat yang didapatkan dari tanaman herbal tidak dianjurkan pemakaiannya untuk penyakit-penyakit infeksi yang sifatnya mendadak atau akut.
Tanaman obat lebih diutamakan untuk memelihar kesehatan dan pengobatan penyakit menahun atau kronis yang tidak dapat disembuhkan dengan obat kimiawi.
Atau bisa jadi memerlukan kombinasi pengobatan antara obat kimiawi dengan obat dari tanaman yang berkhasiat.


Jadi, hendaknya seseorang tidak terlalu fanatik mengandalkan jamu saja atau sebaliknya yang hanya menggunakan pengobatan medis yang berbahan kimiawi.
Semuanya bisa digunakan asal sesuai pada tempatnya.

Kapan Waktu Minum Jamu

Kalau kita selepas dari dokter untuk berobat, biasanya diberi obat yang ada aturan pakainya, entah diminum sebelum makan maupun sesudah makan.
Begitu pula dengan yang namanya obat berbentuk jamu ini.


Berikut ini ada beberapa pedoman waktu minum jamu yang dapat digunakan, bila tak ada petunjuk lain.
Biasanya jamu diminum sebelum makan.

Bila jamu tersebut merangsang lambung, maka ramuan tersebut diminum setelah makan.
Obat yang berkhasiat menguatkan atau tonik, diminum sewaktu perut kosong.
Obat yang berkhasiat menenangkan diminum sewaktu mau tidur.
Bila penyakit baru akut, obat diminum setiap saat.
Bila menderita penyakit yang sudah lama atau kronis, ramuan obat diminum sesuai jadwal secara teratur.

Tuesday, January 24, 2012

Ciri Sakit Radang Ginjal

Kenali tanda atau ciri-ciri sakit radang ginjal.

Tanda-tandanya adalah:
  1. Kencing kurang sekali dari biasanya.
  2. Air kencing kelihatan keruh dan kemerah-merahan bercampur darah.
  3. Terkadang si sakit demam.
  4. Rasa sakit di bagian buah pinggang.
  5. Pelupuk mata dan kaki bengkak.
  6. Terkadang perut menjadi buncit atau busung.

Apabila penyakit ini telah menjadi parah, buang air kecil terhenti sama sekali dan si sakit memperlihatkan tanda-tanda "MABUK KENCING".
Ciri dari mabuk kencing ini adalah:
  1. Kepala pening sekali.
  2. Merasa mual.
  3. Muntah-muntah.
  4. Sebentar-sebentar buang air.
  5. Sesak nafas.

Sebagai langkah pengobatan pertama adalah:
  1. Si sakit harus beristirahat dengan cara berbaring dan berselimut tebal.
  2. Sebaiknya ia bersandar pada bantal yang agak tinggi.
  3. Tidak boleh diberi makanan atau minuman yang merangsang seperti:
  4. Pedas, berempah-rempah, bergaram, limun, bir dan sebagainya.
  5. Hendaklah diusahakan agar penderita dapat buang air kecil lebih banyak, untuk itu ia harus banyak makan lobak, sawi, sayur jagung muda dan sebagainya.

Apabila penyakit tersebut telah agak berat, yakni ditandai dengan perut menjadi busung, Mabuk kencing, hendaknya segera dimintakan pertolongan dokter.

Obat yang lazim digunakan untuk menyembuhkan penyakit-penyakit buah pinggang adalah.
Kumis kucing 1 genggam.
Daun meniran dan batangnya 7 batang.
Air secukupnya.

Kesemuanya direbus hingga airnya tersisa separuh.
Air rebusan itu diminum 3 kali sehari dan ulangilah setiap hari hingga sembuh.

Monday, January 23, 2012

Tanda Sakit Gondong

Tanda-tandanya sakit Gondong atau BEGUK adalah.
Mula-mula badan si penderita agak panas, lalu di bagian bawah dan muka telinga (hanya sebelah kiri atau kanan) menjadi bengkak dan sakit.

Jika si penderita membuka mulut, mengunyah dan menelan sangat sulit disertai rasa sakit. Bahkan terkadang biji kemaluan juga bengkak dan sakit.


Penanganan Awal.
Si sakit harus disendirikan, dipisahkan dari orang-orang yang sehat.
Selama badannya panas, ia harus beristirahat dengan berbaring.
Mulut harus selalu dibersihkan dengan cara berkumur dengan air yang diberi garam sedikit.
Makanan hendaklah yang lunak dan cair supaya mudah menelannya.

Si sakit haruslah diberi minum air putih yang banyak.
Bagian tubuh yang terasa sakit itu boleh juga dikompres dengan air dingin.

Ramuan Herbal.
Bahan:
Daun belimbing wuluh 10 buah.
Bawang merah 4 biji.

Keduanya ditumbuk hingga lumat menyerupai bubur.
Oleskan ramuan ini di bagian yang terasa sakit.

Penanganan Tepat saat Anak Muntah

Muntah merupakan mekanisme tubuh untuk mengeluarkan makanan dari dalam tubuh. Ada banyak penyebab muntah pada anak, misalnya adalah terdapatnya gangguan pada pencernaan.

Penyebab Muntah.
Selain muntah yang disebabkan oleh gangguan pencernaan, ada penyebab lain yang perlu diketahui.
  1. Gangguan pada otak.
  2. Kerusakan pada kerongkongan.
  3. Infeksi saluran kencing.
Jenis Muntah.
Muntah itu sendiri dapat dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu muntah berbahaya dan tidak berbahaya.
Muntah yang berbahaya lebih akan berefek ke depannya. Muntah yang sampai mengganggu kondisi tubuh si anak, misalnya muntah yang sampai menyebabkan berat badan si anak turun drastis atau mengalami dehidrasi dan menyebabkan tubuhnya lemas.

Sedangkan muntah yang tidak berbahaya ditandai dengan muntahnya yang hanya mengeluarkan makanan dan minuman dari si anak.


Penanganan Muntah.
Seringkali di saat mendapati buah hati muntah, kepanikan akan muncul dengan tidak disadari. Sebenarnya kepanikan ini akan bisa pula diikuti oleh kepanikan dari si anak itu sendiri.

Oleh karena itu, sebaiknya segera memberikan langkah tepat dalam menangani anak yang muntah.

1. Kenali jeis muntah anak.
Apakah muntahnya ini adalah golongan yang berbahaya atau tidak.
Muntah yang berbahaya biasanya dikenali dengan keluarnya sesuatu yang tidak wajar, misalnya muntah darah atau muntah yang berlangsung terus menerus.

Sedangkan muntah yang tidak berbahaya bisa ditandai dengan hanya keluarnya sebagian makanan dan minuman yang sudah dikonsumsi.
Namun, jangan sampai muntah tersebut menyebabkan si anak tidak mau makan dan minum sehingga berat badan akan menurun dan terjadi dehidrasi. Kalau sudah begitu, muntah si anak tergolong berbahaya meskipun yang dimuntahkan adalah berupa makanan dan minuman.

2. Bila Muntahnya tergolong tidak berbahaya.
Langkah kedua apabila muntahnya masih tergolong tidak berbahaya, kita bisa memposisikan anak agar tidur dengan posisi miring ke samping agar makanan yang dimuntahkan tidak masuk ke dalam saluran pernafasan, apalagi paru-paru.

Setelah itu berikan makanan atau minuman sedikit demi sedikit selang 1 jam setelahnya. Bila anak muntah kembali, hentikan dan bila muntah sudah berhenti, baru dicoba untuk memberikan makanan seperti biasanya.

3. Bila Muntahnya tergolong berbahaya.
Langkah ketiga apabila muntahnya sudah tergolong berbahaya, maka langkah yang tepat adalah dengan membawa ke petugas kesehatan.

Pada kondisi rawan ini, yang dibutuhkan adalah penanganan kesehatan yang cepat dan tepat. Pada kondisi ini pula, si anak tidak bisa ditangani sendiri, melainkan butuh tenaga medis yang nantinya akan memberikan penanganan ynag tepat sesuai dengan gejala yang diderita.

Saturday, January 21, 2012

Award Bintang Special

Blog Obat Sakit 2011 telah mendapatkan award dari Deary Widodo dan saya ucapkan terima kasih kepada adminnya.
Semoga tetap terjalin persahabatan meski terkadang online dan tidak.


Special saja award bintang ini saya teruskan kepada Melblogs TTM
Semoga sudi menerima dan meneruskannya kepada kawan blogger lainnya.

Friday, January 20, 2012

Dalil Khasiat Gandum

Gandum dapat juga digunakan untuk menyembuhkan beberapa penyakit.
Nama latin gandum adalah Triticum aestivum L.


Dalil hadits yang menyatakan demikian adalah hadits dari Aisyah ra, ia berkata,
"Adalah Rasulullah SAW jika salah seorang keluarganya kurang sehat, ia meminta sesuap gandum, lalu dimasaknya. Kemudian ia menyuruh mereka (keluarganya) memakannya, maka merekapun memakannya."

Setelah itu Rasulullah SAW bersabda,
"Sesungguhnya gandum itu menguatkan hati yang sedih dan menghilangkan hati yang sakit, sebagaimana kamu menghilangkan/membersihkan kotoran dari mukanya dengan air."
(HR. Ibnu Majah).


Gandum ini ternyata juga memiliki banyak khasiat, sebagai obat sakit untuk manusia.



Adapun Khasiat Gandum adalah:
  1. Menyembuhkan sakit batuk.
  2. Mengurangi kelebihan lemak badan.
  3. melancarkan air kencing.
  4. Menyehatkan perut.
  5. Menghilangkan rasa haus.
  6. Menurunkan panas badan.